Skip to main content

Cara Mencairkan Uang atau Saldo di Shopee

Cara Mencairkan Uang atau Saldo di Shopee
Cara Mencairkan Uang atau Saldo di Shopee - halo sobat, pada kesempatan kali ini penulis akan sedikit membagikan pengalaman menggunakan aplikasi Shopee yaitu tentang bagaimana sih cara mencairkan saldo atau uang kita yang ada di Shopee yang telah kita dapat baik dari hasil penjualan (jika kamu sebagai penjual) maupun pencairan dana jika penjual atau pembeli telah membatalkan pesanan. Perlu diketahui bahwa saldo atau uang yang kita peroleh baik dari hasil penjualan atau pengembalian dana di Shopee disebut dengan Saldo Shopeepay. Saldo yang ada di Shopeepay ini bisa kita gunakan untuk berbelanja di Shopee atau dapat kita cairkan langsung masuk ke rekening kita, nah bagaimana sih cara mencairkan uang atau saldo Shopeepay ini?, tanpa basa-basi lagi, langsung saja simak tutorial dan caranya dibawah ini,

Cara mencairkan uang di Shopee


Seperti pada uraian singkat diatas, bahwa uang kita yang ada di Shopee disebut dengan Shopeepay, dan dapat digunakan untuk berbelanja atau langsung dicairkan masuk ke rekening bank yang kita miliki, disarankan untuk memiliki rekening bank terlebih dahulu ya, tentunya untuk mempermudah proses pencairan uang yang kita miliki,

Setelah memiliki akun bank, pertama silahkan tambahkan nomor rekening yang kamu miliki terlebih dahulu perhatikan gambar dibawah ini,

Cara menambahkan nomor rekening bank di Shopee 


Cara Mencairkan Uang atau Saldo di Shopee

Pertama, silahkan masuk ke menu saldo Penjual (jika kamu penjual) atau ShopeePay (jika kamu hanya sebagai pembeli), setelah itu perhatikan gambar dibawah ini,

Cara Mencairkan Uang atau Saldo di Shopee

Sentuh ikon berbentuk gerigi yang berada di pojok kanan atas, untuk menambahkan rekening bank yang kamu miliki, kemudian pilih menu Rekening Bank, seperti tampak pada gambar dibawah ini:

Cara Mencairkan Uang atau Saldo di Shopee

Kemudian, masuk menu Tambah Rekening Baru, kamu bisa menambahkan rekening dari bank apapun yang kamu miliki, dan kebetulan penulis memiliki rekening bank BCA, perhatikan gambar dibawah ini:

Catatan: setelah menambahkan nomor rekening, silahkan atur nomor PIN untuk keamanan transaksi kamu, caranya cukup mudah, kamu hanya perlu menyiapkan 6 digit angka sebagai sandi keamanan pencairan uang kamu di Shopee

Cara Mencairkan Uang atau Saldo di Shopee

Info: Setelah menambahkan nomor rekening bank kamu, kamu harus melakukan proses verifikasi data yaitu KTP dan foto diri kamu berserta KTP (Kartu identitas), prosesnya sangat mudah sekali, dan tidak saya bahas melalui artikel ini, tinggal mengikuti petunjuk yang telah disediakan,

Setelah proses penambahan rekening bank selesai, sekarang saatnya untuk mencairkan uang yang berada di Shopee, caranya cukup mudah, silahkan ikuti tutorial dibawah ini,

Pertama, kamu harus masuk menu Saldo Penjual atau ShopeePay, terlebih dahulu, seperti gambar dibawah ini:

Cara Mencairkan Uang atau Saldo di Shopee

Diatas, penulis memiliki saldo sebesar Rp. 647.000, dan akan dicairkan langsung ke rekening, silahkan sentuh menu Penarikan seperti pada gambar dibawah ini:

Cara Mencairkan Uang atau Saldo di Shopee

Kemudian, silahkan isi jumlah penarikan dana sesuai dengan yang ingin kamu cairkan, jika kamu ingin mencairkan semuanya, silahkan centang Tarik saldo saat ini, kemudian sentuh tomol Konfirmasi seperti tampak pada gambar dibawah ini:

Cara Mencairkan Uang atau Saldo di Shopee

Pastikan semua data di isi dengan benar, setelah benar dan sesuai silahkan lanjutkan proses pencairan dana di Shopee ini dengan menyentuh tombol Konfirmasi, seperti pada gambar dibawah ini:

Cara Mencairkan Uang atau Saldo di Shopee

Kemudian, masukkan PIN Saldo Pembeli atau PIN Saldo Penjual yang telah kamu masukkan pada langkah awal seperti diatas, kemudian sentuh Konfirmasi untuk melanjutkan,

Cara Mencairkan Uang atau Saldo di Shopee

Dibawah ini adalah, pesan bahwa proses pencairan saldo atau uang yang kamu miliki ke rekening kamu membutuhkan waktu 1 - 2 hari, pastikan untuk selalu mengecek mutasi saldo di rekening kamu,

Cara Mencairkan Uang atau Saldo di Shopee

Kiranya demikian cara mencairkan uang atau saldo di Shopee ini, mohon maaf apabila terdapat kekurangan atau ada yang tidak di mengerti pada tutorial diatas, silahkan tinggalkan komentar jika dirasa belum faham, selamat mencoba dan semoga bermanfaat, terima kasih telah berkunjung.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar